Pada suatu sore saya teringat seketika kalau SIM (Surat Izin Mengemudi) bakalan kadaluarsa besok. Langsung saya cari informasi berkaitan perpanjangan SIM A dan SIM C sekaligus. Saya kemudian membuka portal digitalkorlantas.id untuk pengurusan perpanjangan SIM baru melalui media online. Sebenarnya prosesnya cukup mudah dan tertata, menurut saya. Hanya saja memang banyak prosedur yang harus dilalui termasuk tes kesehatan dan psikologi yang juga dilaksanakan secara online. Karena waktu yang hanya tersisa 1 hari, daripada bertaruh pada aplikasi yang baru pertama saya gunakan tanpa tahu akurasi ketepatan waktu pengurusan, saya memutuskan untuk melakukan perpanjangan SIM secara langsung di SIM corner. Untuk SIM online mungkin bisa saya ceritakan di lain waktu saat saya sudah menggunakan layanan ini.
Sekarang ini, mengurus perpanjangan SIM bisa dilakukan di mana saja. Tidak harus dilakukan dimana SIM tersebut terbit. Cukup datang ke lokasi pengurusan dengan membawa persyaratan dan biaya yang diperlukan. Melengkapi dokumen lalu melakukan pembayaran. Setelah itu melakukan foto ulang SIM langsung di lokasi.
Persyaratan Perpanjangan SIM
Persyaratan Perpanjangan SIM A
- KTP asli
- SIM A asli
- Fotocopy KTP (Saya sarankan membawa 3/5 kali untuk berjaga-jaga)
- Fotocopy SIM (Saya sarankan membawa 3/5 kali untuk berjaga-jaga)
- Surat keterangan sehat (dapat diperoleh di puskesmas atau lokasi perpanjangan)
- Surat lulus tes psikologi (dapat diperoleh di lokasi perpanjangan atau tempat tes serupa)
Persyaratan Perpanjangan SIM C
- KTP asli
- SIM C asli
- Fotocopy KTP (Saya sarankan membawa 3/5 kali untuk berjaga-jaga)
- Fotocopy SIM (Saya sarankan membawa 3/5 kali untuk berjaga-jaga)
- Surat keterangan sehat (dapat diperoleh di puskesmas atau lokasi perpanjangan)
- Surat lulus tes psikologi (dapat diperoleh di lokasi perpanjangan atau tempat tes serupa)
Lokasi Pengurusan SIM
Karena saat ini saya berdomisili di Surabaya, saya diuntungkan dengan pilihan lokasi perpanjangn SIM yang ada, antara lain :
Satpas Colombo
Layanan :
Jam Operasional (update by google) :
Senin | 08.00 - 12.00 WIB |
Selasa | 08.30 - 12.00 WIB |
Rabu | 08.30 - 12.00 WIB |
Kamis | 08.30 - 12.00 WIB |
Jumat | 08.30 - 11.00 WIB |
Sabtu | 08.30 - 11.00 WIB |
Minggu | Tutup |
SIM Corner Tunjungan Plaza
Layanan : Perpanjangan SIM A dan C.
Jam Operasional (update by google) :
Senin | 10.00 - 12.00 WIB |
Selasa | 10.00 - 12.00 WIB |
Rabu | 10.00 - 12.00 WIB |
Kamis | 10.00 - 12.00 WIB |
Jumat | 10.00 - 12.00 WIB |
Sabtu | 10.00 - 12.00 WIB |
Minggu | 10.00 - 13.00 WIB |
SIM Corner Siola
Alamat : Mall pelayanan publik Siola (Jalan Tunjungan No. 1-3).
Layanan : Perpanjangan SIM A dan SIM C.
Jam Operasional (update by google) :
Senin | 08.00 - 14.00 WIB |
Selasa | 08.00 - 14.00 WIB |
Rabu | 08.00 - 14.00 WIB |
Kamis | 08.00 - 14.00 WIB |
Jumat | 08.00 - 14.00 WIB |
Sabtu | 08.00 - 12.00 WIB |
Minggu | Tutup |
SIM Corner BG Junction
Alamat : Mall BG Junction (Jl. Bubutan No.1, Sawahan, Kecamatan Sawahan, Surabaya).
Layanan : Perpanjangan SIM A dan SIM C.
Jam Operasional (update by google) :
Senin | 10.00 - 15.00 WIB |
Selasa | 10.00 - 15.00 WIB |
Rabu | 10.00 - 15.00 WIB |
Kamis | 10.00 - 15.00 WIB |
Jumat | 10.00 - 15.00 WIB |
Sabtu | 10.00 - 15.00 WIB |
Minggu | 10.00 - 13.00 WIB |
SIM Corner Golden City
Alamat : Golden City Mall (Jalan KH Abdul Wahab Siamin Surabaya No.2-8).
Layanan : Perpanjangan SIM A dan SIM C.
Jam Operasional (update by google) :
Senin | 10.00 - 15.30 WIB |
Selasa | 10.00 - 15.30 WIB |
Rabu | 10.00 - 15.30 WIB |
Kamis | 10.00 - 15.30 WIB |
Jumat | 10.00 - 15.30 WIB |
Sabtu | 10.00 - 15.30 WIB |
Minggu | 10.00 - 12.30 WIB |
SIM Corner Apartemen/Mall Praxis
Alamat : Jalan Sono Kembang No.4-6, Embong Kaliasin, Kecamatan Genteng, Surabaya.
Layanan : Perpanjangan SIM A dan SIM C.
Jam Operasional (update by google) :
Senin | 10.00 - 16.00 WIB |
Selasa | 10.00 - 16.00 WIB |
Rabu | 10.00 - 16.00 WIB |
Kamis | 10.00 - 16.00 WIB |
Jumat | 10.00 - 16.00 WIB |
Sabtu | 10.00 - 16.00 WIB |
Minggu | 10.00 - 13.00 WIB |
SIM Keliling
![]() |
Sumber gambar : Instagram Satpas Colombo Surabaya |
Pengalaman Memperpanjang SIM
Saat sampai di lantai 2, ternyata antrean sudah mengular untuk melakukan tes kesehatan lanjut tes psikologi. Cukup ikuti antrean, nanti petugas akan keliling meminta fotocopy KTP dan SIM kemudian memberikan nomor antrean. Saya mendapatkan urutan nomor 49 dan 50 untuk perpanjangan 2 SIM. Ini mah yang bakalan lama nunggu antreannya.
Sampailah giliran saya untuk melakukan tes kesehatan. Tes dilakukan pada umumnya kemudian surat keluar disertai melakukan pembayaran. Mulai dari pukul 10.00 sampai pada giliran saya membutuhkan waktu 60 menit untuk mendapatkan surat keterangan sehat. Yang lama adalah proses mengantre nya. Untuk tesnya sendiri tak memakan waktu lama. Ukur berat badan, tes mata dan buta warna, tensi, dan tes pendukung lainnya.
Lanjut mengantre untuk tes psikologi. Saat itu per delapan orang masuk untuk melakukan tes dan mendapatkan surat lulus tes psikologi disertai pembayaran. Tes dilakukan dengan mengisi soal psikologi sebanyak 30 point. Di sini saya membutuhkan waktu cukup singkat hanya 15 menit saja karena tidak perlu lagi mengantre terlalu panjang.
Setelah semua syarat lengkap, saya langsung turun menuju lantai 1, tempat dimana SIM corner berada. Sampai di sana saya menyerahkan semua dokumen dari lantai atas disertai SIM asli dan fotocopy nya beserta KTP asli untuk verifikasi. Setelah itu, isi formulir perpanjangan sesuai contoh yang ada. Lanjut ke loket BRI untuk melakukan pembayaran, kemudian tunggu untuk foto ulang SIM. Disini saya membutuhkan waktu 15 menit saja mulai dari mengisi formulir hingga selesai pembayaran. Langkah selanjutnya adalah mengantre untuk foto ulang SIM.
![]() |
Sumber gambar : Polantas Surabaya |
Sayang beribu sayang sekitar pukul 11.30 setelah saya melakukan pembayaran dan mengumpulkan dokumen, sistem diinformasikan mengalami gangguan. Petugas dengan sabar dan humanis meminta maaf dan memberikan pengertian agar kembali lagi pukul 13.00 atau 14.00 untuk mengecek sistem apakah sudah normal lagi dan siap melanjutkan proses foto ulang SIM.
Singkat cerita saat saya kembali pukul 14.00, sistem tak kunjung siap sehingga diputuskan oleh petugas yang berwenang untuk pengurusan sim dilanjutkan esok hari. Kemudian SIM dikembalikan begitu juga biaya perpanjangan. Proses dilanjutkan besok termasuk pengecualian untuk SIM yang kadaluarsa hari tersebut tetap dapat diperpanjang esok hari.
Keesokan harinya tepat pukul 10.00 saya kembali ke SIM corner dan benar saja antrean orang-orang yang kemarin gagal melakukan foto ulang SIM sudah mengular, tetapi relatif aman. Saya mengumpulkan SIM kemudian dipanggil untuk melanjutkan ke pembayaran di loket BRI. Selesai pembayaran tak lama kemudian nama saya dipanggil untuk melakukan foto SIM 2 sekaligus.
Proses berjalan lancar. Total waktu mulai saya mengumpulkan SIM hingga sampai tercetak 2 buah SIM A dan SIM C membutuhkan waktu 45 menit. Untuk proses foto ulangnya sendiri relatif cepat, sekitar 5-10 menit saja.
Alur Perpanjangan SIM di Mall BG Junction
Pertama, datang sepagi mungkin membawa persyaratan yang telah saya tulis diatas. Untuk melengkapi persyaratan tes kesehatan dan psikologi, dapat dilakukan di Lantai 2 Mall BG Junction. Atau jika telah mendapatkan kedua surat tersebut dapat langsung melakukan verifikasi saja tanpa harus tes ulang.
Kedua, setelah selesai urusan di Lantai 2, segera menuju ke Lantai 1 tepatnya SIM corner untuk melakukan pengisian formulir perpanjangan. Siapkan SIM asli dan KTP untuk verifikasi.
Ketiga, lakukan pembayaran di loket BRI yang ada di lokasi.
Keempat, tunggu hingga nama dipanggil untuk foto ulang beserta perekaman sidik jari, tanda tangan, dan lain sebagainya.
Kelima, proses perpanjangan selesai, tinggal menunggu panggilan untuk SIM yang telah dicetak.
Biaya Pengurusan Perpanjangan SIM
Untuk biaya perpanjangan SIM A ataupun SIM C tentunya sama di manapun lokasinya. Untuk biaya pengurusan surat keterangan sehat dan lulus tes psikologi mungkin berbeda. Tergantung di mana kita memperoleh surat tersebut. Tapi sebagai patokan mungkin biayanya tidak akan berbeda jauh sekali. Biaya berikut adalah nominal yang saya bayar pada saat pengurusan di SIM corner Mall BG Junction.
Surat keterangan sehat untuk SIM A | Rp 40.000,- |
Surat keterangan sehat untuk SIM C | Rp 40.000,- |
Surat lulus tes psikologi SIM A | Rp 75.000,- |
Surat lulus tes psikologi SIM C | Rp 75.000,- |
Biaya perpanjangan SIM A | Rp 80.000,- |
Biaya perpanjangan SIM C | Rp 75.000,- |
Untuk biaya surat lulus tes psikologi, jika melakukan pengurusan 2 SIM sekaligus yaitu SIM A dan SIM C, maka biaya total yang dikenakan adalah sebesar Rp 100.000,- saja.
44 Comments
Eh kok itu salinan berkasnya disarankan sampai 5 kali? Banyak banget ya? Itu maksudnya 5 kopian kan? 5 lembat tiap berkas?
ReplyDeleteOke saya revisi saja "... 3/5 untuk berjaga-jaga". Jadi tiap berkas itu kan 1 lembar ya. 1 dilampirkan di berkas tes kesehatan, 1 di berkas tes psikologi, dan 1 di berkas untuk perpanjangan sim. Jadi sebenarnya butuh 3. Yang 2 sisanya, sudah saya tuliskan untuk berjaga-jaga saja. Tapi di sana ada kok tempat untuk fotocopy juga. Jadi kembali ke masing-masing ya enaknya bagaimana.
DeleteHaduh kebayang y mas udah capek2 ngantri nggak taunya server rusak. Hiks hiks. Untung saja hari kedua berhasil ya mas.
ReplyDeleteAslinya juga gimana gitu karena kan kita udah nyisihin waktu di sela-sela pekerjaan sebagai karyawan. Tapi ya mau gimana lagi namanya sistem kan pasti ada erornya. Alhamdulillahnya petugas ngasih arahan yang positif dan solutif. Jadi masih sangat bisa dikondisikan. Hasilnya hari ke-2 lancar dan cepat tanpa hambatan berarti.
DeleteWalaupun mau perpanjang tetap ada tes kesehatan dan psiokologi lagi yaa.. Udah kayak daftar baru aja, SIM saya masih tahun 2025 mendatang sih jadi masih aman hhe,,
ReplyDeleteGimana lagi, ya memang seperti itu regulasinya. Tetap dipantau ya, saya kemaren juga gitu, merasa aman karena masih beberapa tahun lagi, eh gak taunya udah H-1 kadaluarsa aja. Hehe.
DeleteKalau SIM tdk diperpanjang pasti kena denda kayak pengalaman dlu urus SIM suami
ReplyDeleteSepertinya peraturan saat ini jika SIM tidak diperpanjang / habis masa berlakunya harus mengurus SIM baru.
DeleteDulu pernah perpanjang SIM agak kurang menyenangkan (Bukan di SBY) sih. Aku perpanjang H-1 sebelum tanggal, malah disemprot petugas loketnya. Katanya disuruh balik pas tanggal perpanjangnya. Kalau di tempat lain apa sama ya? Entah karena regulasi atau kebijakan tiap tempat berbeda. 💔
ReplyDeleteSepertinya memang berbeda-beda tergantung kebijakan dimana kita mengurusnya.
DeleteMudah banget ya. Ikut senang jadinya, karena SIM itu sangat penting sementara jadwal harian juga tak kalah penting. Dulu kita harus benar2 meluangkan waktu dan bisa menata hati karena antri panjang. Sekarang bisa di mana saja dan super cepat.
ReplyDeleteMenurut saya sekarang emang pelayanan sudah makin baik dan lebih memudahkan kita. Terlebih bisa mengurus lewat online juga.
DeleteLengkap bangeeeettt informasinya. Walaupun sempat mengalami gangguan pada sistem dan bikin harus datang lagi keesokan harinya, pelayanannya terasa bagus. Ya ... kalau urusan antrean kan memang wajar sih, tapi termasuk nggak makan waktu terlalu lama.
ReplyDeleteBener, setuju banget. Kalau antrean memang faktor eksternal. Yang penting pelayanan bagus, jelas dan cepat, antrean bakalan dilibas aja. Hehe.
DeleteMasa berlaku SIM ini emang kadang gak kerasa, tiba-tiba udah kadaluarsa aja. Tapi, aku baru tau kala misal perpanjangan juga butuh surat keterangan sehat dan psikotes. Soal sistem yang bermasalah dan petugas yang minta maaf, aku jadi seneng dengernya. Soalnya terakhir kali ke pelayanan publik, dibikin nunggu karena sistem error dan petugas gak minta maaf maupun memberikan solusi selain disuruh nunggu tanpa kejelasan berapa lama harus menunggu. Huff
ReplyDeleteSekarang surat sehat dan psikotes jadi syarat perpanjangan SIM. Semoga kedepannya pelayanan semakin baik di semua tempat ya agar kita sebagai masyarakat semakin nyaman dan juga dengan senang hati proaktif dengan instansi dan pihak yang bersangkutan.
Deletewaaahhh makasiii infonyaaa jadi nanti perpanjangan sim aku tinggal ke salah satu corner ajaa ngurusnyaa
ReplyDeleteSemoga lancar ya.
DeleteKalau baca proses urus perpanjangan sim, ternyata kok ya gampang juga ya. Yang emang lebih menguji kesabaran itu urusan antrinya ya Mas.
ReplyDeleteSetuju sekali. Kalau sudah dilakuin ternyata enggak seribet dan menakutkan seperti yang dipikirkan sebelumnya. Hehe.
DeleteBaru tahu kak klo perpanjang SUM itu di test kembali dikira cuma serahkan dokumen terus bayar ternyata ya beda. Mending urus SIM sendiri ya biaya murah walapun rada antri
ReplyDeleteMengurus sendiri itu mudah dan murah kok cuma memang benar, kadang antrenya yang bikin nge-down duluan.
DeleteApa enggak bisa via online gitu ya ngurus perpanjangan SIM? Enggak harus berkunjung secara offline gitu. Kan lebih mudah kalau gak harus antre ya...
ReplyDeleteSudah bisa kok. Bisa langsung saja mengunjungi website digitalkorlantas.
DeleteWah, lengkap nih ada jadwalnya juga. Sekarang perpanjang SIM di Surabaya lebih mudah ya. Share dulu ah ke keluarga di Surabaya, hihi..
ReplyDeleteIya, selain banyak lokasi perpanjangan, SIM keliling juga sangat membantu.
DeletePengalaman menarik, tp sekrang gak terlalu repot sih klo di daerahku. apalagi untuk memperpanjang sim, cukup cari Sim Keliling aja. sejam selesai deh, bahkan dlu saya pernah 10 menit beres. gk pake lama.
ReplyDeleteSebenarnya memang cepat dan tidak repot. Kalau pengalaman saya kemarin memang kendala di antrean dan sistem yang bermasalah.
Deletemau nanya, SIM ku udah dua tahun mati huhu. ini karena merantau ke jogja dan selama di sana ga pernah bawa motor sendiri. kira-kira kalau diperpanjang kena denda berapa ya?
ReplyDeleteAturan yang berlaku sampai saat ini, SIM yang sudah mati diharuskan mengurus permohonan baru.
DeleteTanggal 11 lalu saya juga memperpanjang SIM A dan C dan Gerai Samsat & SIM di Lippo Mal Puri Jakarta Barat. Ternyata ada perbedaan ya dengan di Surabaya
ReplyDeleteDetil biaya SIM A dan C kalau di sini sama 80 ribu. Tes Psikologi 60 rb (dua SIM tidak ada diskon), tes kesehatan 50 rb, Asuransi kecelakaan diri 50 rb, jadi total biaya SIM A dan C adalah 240 rb per SIM
Oh iya ya, ada perbedaan ternyata.
DeleteKalo bahas soal SIM, aku sedih karena SIM mati, kelupaan perpanjang hiks. Mau bikin baru tapi wktnya blm sempet. Yaudh ngandelin suami atau ojol aja deh.
ReplyDeleteSepertinya ini sering terjadi di mana-mana sih. Hehe.
DeleteAda tes kesehatan dan psiokologinya juga ya..saya baru tahu, mungkin ini peraturan baru ya?..
ReplyDeleteSebelum ini di sekitar 2020/2021 saya ikut menemani memperpanjang SIM istri memang sudah seperti ini aturannya.
Deletewah pastinya sangat bermanfaat buat teman-teman yang akan membuat atau memperpanjang SIM niy, terutama yang ada di Surabaya
ReplyDeleteSIap, terima kasih. Semoga bermanfaat.
DeleteSekarang lebih mudah ya perpanjang SIM di Surabaya. Apalagi masih bisa online dengan mengunjungi digitalkorlantas
ReplyDeleteIya, sistem online ini bisa sangat membantu dan memudahkan kita sih.
DeleteBelum punya sim jadi nggak tahu beginian. Tapi makasih banget infonya, siapa tahu nanti dah punya sim.
ReplyDeleteSemoga bisa bermanfaat infonya.
Deletebermanfaat sekali info pada postingannya gan, jadi bisa memberi gambaran kembali ke orang-orang yang barangkali lupa dengan proses memperpanjang SIM, btw 2 bulan yang lalu saya juga baru saja memperpanjang masa berlaku SIM saya, di waktu itu ternyata ada salah satu orang yang juga memperpanjang masa berlaku SIMnya tetapi beda tempat pembuatannya, katakanlah orang tersebut membuat SIM di Polres kota A dengan Provinsi A, tetapi dia memperpanjangnya di Polres kota B dengan Provinsi B, ternyata hal itu bisa dilakukan dan saya baru mengetahuinya, jadi bisa mempermudah bagi para perantau kalau-kalau mau memperpanjang SIMnya bisa di Polres manapun ya :)
ReplyDeleteBenar. Kebetulan saya juga salah satu orang dengan case tersebut. Awalnya pesimis masalah ini, tetapi dari membaca beberapa info dan memberanikan diri akhirnya berhasil juga. Ternyata mudah dan tak semerepotkan yang saya kira wlaupun beda tempat pembuatan SIM. Tapi memang untuk antrean masih terbilang panjang sih. Hehe.
Delete